Apa Itu Domain ? tentu pertanyaan mengenai domain ini adalah pertanyaan yang tidak perlu dipertanyakan lagi dan tentu anda semua sudah tahu apa itu domain. Maskipun saya numpang milikinya Google, namun tidak ada salahnya kan jika saya membuat artikel tentang domain ini?
Mengenai apa itu domain, sebenarnya sudah banyak blog yang membahas pengertian domain ini. Terutama yang menyediakan jasa layanan domain gratis maupun berbayar.
Domain adalah nama unik yang mengidentifikasin nama server komputer seperti web server atau emali server di internet. Dengan adanya nama domain ini memudahkan pengguna internet untuk melakukan akser ke server.
Jika membaca pengertian apa itu domain yang saya tulis di atas mungkin agak kurang jelas maksudnya. Begini, nama domain contohnya seperti www.namadomain.com, www.sahronie.com, rahasiabisnisviral.com. Nah, kalau seperti ini pasti lebih paham, jadi nama domain itu ibarat alamat rumah kita yang memudahkan teman-teman kita menemukan rumah kita.
Lalu, kita pernah membaca atau mendengar tentang Top Level Domain, apakah itu adalah domain yang top atau domain kelas atas? Bisa jadi begitu, karena top level domain atau TLD adalah nama-nama domain yang berakhiran .com (dotcommercial), .net (dotnetwork), .org(dotorganization), .edu(doteducation), .gov(dotgoverment), .mil(dotmilitary), .info (dotinfo).
Berdasarkan tempatnya Top Level Domain dibagi menjadi dua yaitu lokal dan global. Untuk yang lokal disebut ccTLD (Country Code Top Level Domain) yaitu TLD yang diperuntukkan untuk tiap-tiap nagar, misal co.id, or.id, net.id untuk Indonesia. Sedangkan yang global disebut sebagai gTLD (Global Top Level Domain) yang contohnya seperti .com .net .info dan sebagainya.
Selain top level domain, ada juga yang namanya Second Level Domain (SLD), yaitu nama domain yang anda daftarkan di internet. Misalnya nama domain yang anda daftarkan adalah domainku.com, maka domainku adalah SLD dan .com adalah TLD.
Anda juga mengenal subdomain di internet. Sebenarnya subdomain ini merupakan kelanjutan dari second level domain yang juga disebut sebagai Third Level Domain. Kalau anda sudah mengenal subdomain tentu anda juga mudah mengenal third level domain ini. Contohnya seperti info.rahasiabisnisviral.com, info adalah subdomain dari rahasiabisnisviral.
Untuk saat ini banyak yang menggunakan subdomain karena banyak situs yang menyediakan layanan gratis subdomain ini. Salah satunya yang terbaik adalah 16mb.com atau silahkan baca Domain dan Subdomain Gratis atau artikel tentang Hosting Super Gratis.
Dari artikel singkat tentang Apa Itu Domain ini, semoga memberi manfaat buat kita semua.
sumber gambar http://idhostinger.com/images/gift-domain.jpg
Tidak ada komentar